12 Cara Mengobati Sakit Gigi Berlubang secara Alami Paling Ampuh

12 Cara Mengobati Sakit Gigi Berlubang secara Alami Paling Ampuh -- Obat Sakit Gigi Berlubang Paling Ampuh, Cara Mengatasi Sakit Gigi Berlubang Tanpa Obat, Obat Sakit Gigi Berlubang Paling Ampuh Di Apotik, Cara Mengobati / Menghilangkan Sakit Gigi Berlubang secara Tradisional, Cara Mengobati Sakit Gigi Berlubang Besar dan Ngilu, Cara Mengobati Sakit Gigi Berlubang dengan Bawang Putih - Air Garam - Belimbing Wuluh - Jeruk Nipis, Cengkeh - Lada - Merica  Biji Asal Jawa - Biji Alpukat - Daun Jambu Biji - Cabe Rawit - Serai - Jahe - Bunga Matahari.

https://www.infokesehatan.web.id/

Cara Mengobati Sakit Gigi Berlubang secara Alami Paling Ampuh -- Mengalami masalah gigi berlubang merupakan salah satu tanda jika gigi kita tidak sehat. Ada banyak sekali faktor yang dapat menyebabkan gigi menjadi berlubang, salah satunya flak gigi, flak pada gigi ini merupakan zat yang lengket dan falk ini dapat terciptak akibat dari menumpuknya kuman dan bakteri di dalam mulut.

Bakteri yang bersarang di dalam mulut akan sering sekali mengubah sisa makanan menjadi asam, sehingga jika bakteri, sisa makananm air liur dan juga asam di dalam mulut bersatu, maka plak pun akan terbentuk. Zat asam pada palk pun dapat menyebabkan kerusakan pada enamel yang berfungsi untuk melindungi gigi, sehingga dapat menyebabkan gigi berlubang.

Pada gigi berlubang biasanya tidak akan menyebabkan munculnya rasa sakit, akan tetapi jika ukuran lubang pada gigi tersebut berukuran besar dan dalam, maka akan mempengaruhi sistem saraf dan menyebabkan gigi mudah patah. Jika kondisinya sudah seperti ini, tentu lain lagi ceritanya.


Sakit gigi berlubang bisa terjadi setelah mengkonsumsi makanan atau minuman yang panas atau dingin, agar rasa sakit akibat gigi berlubang tidak menyerang setiap saat, maka sebaiknya kunjungi dokter gigi untuk menambal gigi atau mengobati gigi berlubang.

A. Tindakan yang Dilakukan Dokter pada Gigi Berlubang

Dokter biasanya akan melakukan tindakan berdasarkan tingkat keparahan pada kondisi gigi berlubang yang anda alami, seperti :

1. Apabila lubang pada gigi yang anda alami masih dalam taraf permulaan atau masih berukuran kecil, maka fluoride mungkin masih dapat dijadikan solusi untuk membantu memulihkan enamel gigi. Caranya cukup dengan menggosokan flouride jenis cair, gel, busa atau pernis pada gigi yang berlubang selama beberapa menit. Pastinya kandungan flouride dalam melakukan perawatan ini harus lebih banyak dari pasta gigi biasa.

2. Jika lubang pada gigi sudah mengalami pembusukan melebihi tahap awal. Maka lubang pada gigi akan ditambal. Namun sebelum dilakukan penambalan, lubang pada gigi akan di bor terlebih dahulu untuk membuang bagian gigi yang sudah membusuk. Setelah itu, lubang akan ditambal dengan menggunakan zat seperti emas, perak, resin komposit atau porselen.

3. Pada gigi berlubang yang sudah mengalami pembusukan lebih parah atau gigi menjadi rapuh, maka dokter biasanya akan membuatkan crown untuk menggantikan seluruh crown (mahkota) alami pada gigi. Crown buatan ini biasanya dibuat dari emas, porselen, resin, porselen fusi logam dan bahan-bahan lainnya.

4. Saluran mungkin akan diperlukan jika telah terjadi pembusukan hingga mencapai bagian dalam pada gigi yang disebut dengan (pulpa) atau saraf yang telah mati. Perawatan ini dilakukan untuk membuang jaringan saraf, jaringan pembuluh darah dan setiap daerah yang sudah membusuk. Kemudian setel;ah dibersihkan dokter akan melakukan penambalan pada gigi yang berlubang, sehingga gigi tidak perlu dicabut.

5. Apabila pembusukan pada gigi sudah sangat parah dan menyeluruh, maka solusi terakhir yang harus ditempuh yaitu dengan melakukan pencabutan pada gigi, gigi yang sudah dicabut akan meninggalkan ruang kosong dan memungkinkan gigi lainnya akan bergeser. Maka dari itu, jika memang memungkinkan, sangat disarankan untuk membuat gigi palsu sebagai pengganti gigi yang telah dicabut.

Itulah beberapa tindakan yang mungkin akan dilakukan oleh medis ketika anda mengalami sakit gigi berlubang. Selain cara diatas, untuk mengobati sakit gigi berlubang bisa juga dilakukan dengan cara alami. Untuk lebih jelasnya bisa anda simak ulasannya dibawah berikut ini.


B. Cara Mengobati Sakit Gigi Berlubang secara Alami Paling Ampuh

Berikut ini beberapa cara mengobati sakit gigi berlubang secara alami paling ampuh, diantaranya yaitu :

1. Obati dengan Air Garam

Selain bermanfaat untuk menambah rasa rasa masakan, ternyata garam juga bermanfaat untuk mengobati sakit gigi secara alami. Ini dikarenakan, di dalam garam mengandung kadar yodium tinggi yang sangat baik untuk menghilangkan rasa sakit dan ngilu pada gigi berlubang.

Bahkan dengan rutin berkumur dengan menggunakan air garam hangat dapat membantu membunuh kuman dan bakteri yang menjadi penyebab sakit gigi dan gigi berlubang.

Cara mengobati sakit gigi berlubang dengan air garam, yaitu :
  1. Siapkan satu gelas air putih hangat.
  2. Setelah itu, larutkan 2-3 sendok makan garam beryodium dan aduk hingga larut.
  3. Setalah siap, gunakan larutan air garam tersebut untuk berkumur.
  4. Lakukan kumur-kumur ini selama 1 menit setiap pagi dan malam sebelum tidur.

Note :
Hentikan pengobatan alami ini jika sakit gigi sudah sembuh, karena jika dilakukan terus-menerus akan menyebabkan gigi menjadi keropos.

2. Obati dengan Bawang putih

Bawang putih merupakan salah satu bahan alami yang sering dimanfaatkan sebagai bumbu masak, di dalam bawang putih ini mengandung zat yang bersifat sebagai zat antiseptik yang sangat tinggi, sifat inilah yang dapat membantu membasmi kuman dan bakteri penyebab sakit gigi dan gigi berlubang.

Bawang putih ini sudah sejak dulu digunakan sebagai bahan alami untuk mengobati sakit gigi, sehingga anda tidak perlu meragukan khasiantnya.

Cara mengobati sakit gigi berlubang dengan bawang putih, yaitu :
  1. Pertama-tama siapkan bawang putih yang sudah dikupas sebanyak 1-2 siung saja.
  2. Setelah itu, haluskan bawang putih tersebut dengan cara ditumbuk.
  3. Kemudian tempelkan bawang putih yang telah ditumbuk tadi pada bagian gigi yang berlubang dan sakit, diamkan selama beberapa menit atau sampai rasa sakit pada gigi hilang.
  4. Untuk mendapatkan hasil optimal, maka anda bisa menambahkan garam halus secukupnya pada bawang putih tersebut.
  5. Setelah itu, buang bawang putih di dalam mulut dan bersihkan dengan cara berkumur menggunakan air hangat.

Note :
Jika dirumah anda tidak ada bawang putih, anda bisa menggantinya dengan bawang merah, karena kedua jenis bawang ini sama-sama memiliki zat yang bersifat sebagai antiseptik alami yang efektif untuk mengobati sakit gigi.

3. Obati dengan Belimbing Wuluh

Tahukah anda, ternyata belimbing wuluh juga sangat efektif untuk mengobati sakit gigi akibat gigi berlubang. Belimbing wuluh sendiri memiliki rasa yang agak masam, memang rasa buah ini tidak begitu enak untuk di makan tetapi kandungan zat antibakterial yang ada di dalamnya terbukti ampuh untuk melawan bakteri penyebab sakit gigi.

Cara mengobati sakit gigi berlubang dengan belimbing wuluh, yaitu :
  1. Ambil satu atau dua bbuah belimbing wuluh yang belum matang, kemudian kupas dan haluskan dengan cara ditumbuh.
  2. Setelah halus, ambil belimbing wuluh secukupnya saja dan tempelkan pada bagian gigi yang sakit atau berlubang.
  3. Diamkan selama 15 menit, lalu bersihkan dengan cara berkumur menggunakan air hangat.

Note : Untuk hasil optimal, sebaiknya berkumur dengan menggunakan air garam hangat.

4. Obati dengan Jeruk Nipis

Jeruk nipis sebenarnya masih termasuk ke dalam keluarga buah jeruk, hanya saja rasa dari jeruk nipis ini tidak enak sehingga buah ini jarang dikonsumsi secara langsung. Paling sering jeruk nipis ini dimanfaatkan sebagai bahan untuk membuat minuman jus.

Di dalam jeruk nipis mengandung senyawa antioksidan alami yang sangat efektif untuk membantu mencegah dan meredakan sakit gigi.

Cara mengobati saki gigi berlubang dengan jeruk nipis, yaitu :
  1. Ambil satu buah jeruk nipis yang masih seger, kemudian belah dua dan peras airnya.
  2. Setelah itu, basahi sedikit kapas dengan air perasan jeruk nipis tersebut dan tempelkan pada bagian gigi yang terasa sakit. Diamkan selama 15 menit, lalu buang kapasnya dan kumur-kumur dnegan air hangat.
  3. Lakukan cara ini secara rutin dan teratur 2 kali sehari sampai sembuh.

5. Obati dengan Cengkeh

Cengkeh sering dijadikan sebagai ekstrak dalam bentuk minyak, minyak cengkeh ini memiliki banyak sekali manfaatnya untuk kesehatan. 

Salah satu manfaat minyak cengkeh ini dipercaya ampuh untuk mengobati sakit gigi berlubang, rasa nyeri akan berkurang setelah diobati dengan menggunakan minyak cengkeh secara teratur. Hal ini dikarenakan, di dalam minyak cengkeh mengandung senyawa yang bersifat anti-inflamasi yang mampu meminimalisir peradangan pada gigi berlubang.

Cara mengobati sakit gigi berlubang dengan cengkeh, yaitu :
  1. Siapkan minyak cengkeh secukupnya, lalu basahi sedikit kapas dengan minyak cengkeh.
  2. Setelah itu, tempelkan kapas tersebut pada bagian gigi yang berlubang.
  3. Diamkan selama beberapa menit, kemudian bersihkan dengan berkumur menggunakan air hangat.
  4. Untuk hasil maksimal, anda juga bisa melarutkan satu sendok teh minyak cengkah ke dalam segelas air hangat. Gunakan air tersebut untuk berkumur.

6. Obati dengan Lada atau Merica

Lada atau merica memang sangat efektif untuk menenangkan gigi yang sensitif. Di dalam bahan alami ini mengandung senyawa anti-inflamasi yang sangat tinggi, sehingga lada atau merica ini dapat dijadikan obat alami untuk meredakan sakit gigi berlubang dengan cepat.

Cara mengobati sakit gigi berlubang dengan lada atau merica, yaitu :
  1. Langkah pertama, campurkan lada atau merica bubuk dengan satu sendok makan garan dan segelas air secukupnya.
  2. Aduk ketiga bahan alami tersebut hingga membentuk pasta, lalu tempalkan pasta tersebut pada bagian gigi yang sakit atau berlubang dan diamkan selama 30 menit.
  3. Setelah itu, bersihkan dengan berkumur menggunakan air hangat hingga bersih.
  4. Lakukan cara alami ini secara rutin dan teratur 2-3 kali sehari.
7. Obati dengan Biji Asam Jawa

Biji asam jawa memang sudah sejak lama dijadikan sebagai obat tradisional untuk mengobati sakit gigi berlubang. Biji asam ini efektif untuk menyerap dan membunuh bakteri yang hidup di sekitar gigi, bahkan biji asam jawa ini juga bermanfaa untuk meredakan sakit gigi dengan cepat.

Cara mengobati sakit gigi berlubang dengan biji asam jawa, yaitu :
  1. Ambil biji asam jawa secukupnya, kemudian haluskan dengan cara ditumbuk hingga halus.
  2. Setelah itu, tuangkan sedikit air hangat dan aduk sampai membentuk pasta.
  3. Sebelum dioleskan, bersihkan terlebih dahulu mulut dan gigi berlubang dengan berkumur menggunakan air hangat.
  4. Kemudian oleskan pasta tadi pada bagian gigi yang sakit, diamkan selama 30 menit sampai sakit reda.
  5. Terakhir, bersihkan dengan cara berkumur lagi menggunakan air hangat.

8. Obati dengan Biji Alpukat

Selain dapat di obati dengan biji asam jawa, sakit gigi berlubang juga dapat di obati dengan menggunakan biji buah alpukat. Manfaat biji alpukat juga sama seperti biji asam jawa, yaitu cukup ampuh untuk mengobati sakit gigi berlubang dengan cepat.

Cara mengobati sakit gigi berlubang dengan biji alpukat, yaitu :
  1. Ambil satu biji buah aplukat, lalu hancurkan dan jemur hingga kering dibawah panas matahari.
  2. Setelah kering, haluskan dengan cara ditumbuk.
  3. Campurkan bubuk biji alpukat, satu sendok teh garam dan air hangat secukupnya.
  4. Selanjutnya, oleskan pasta tersebut pada gigi yang sakit dan diamkan selama 30 menit.
  5. Terakhir, bersihkan dengan cara berkumur menggunakan air hangat sampai bersih.

9. Obati dengan Daun Jambu Biji

Masih jarang masyarakat yang tahu jika daun jambu biji bermanfaat untuk dijadikan obat alami untuk mengobati sakit gigi berlubang. Di dalam daun jambu biji mengandung zat antibakterial yang sangat ampuh untuk melawan dan membasmi kuman ataupun bakteri yang berkembang di dalam mulut dan gigi. Selain itu, daun jambu biji juga efektif untuk menghilangkan bau mulut.

Cara mengobati sakit gigi berlubang dengan daun jambu biji, yaitu :
  1. Ambil 8 lembar daun jambu biji segar yang masih muda, kemudian tumbuk hingga halus.
  2. Setelah itu, bersihkan terlebih dahulu gigi yang berlubang dengan berkumur menggunakan air hangat.
  3. Selanjutnya, tempelkan daun jambu biji yang sudah ditumbuk tadi.
  4. Diamkan selama 30 menit, lalu bersihkan lagi dengan berkumur menggunakan air hangat.

10. Obati dengan Cabe Rawit

Di dalam cabe rawit mengandung senyawa capcaisin yang berkhasiat untuk mengatasi peradangan yang terjadi pada gigi berlubang. Meski rasanya sangat pedas, namun cabe rawit ini sangat efektif untuk membantu meredakan sakit gigi berlubang dengan cepat. Namun pastikan anda tidak mengkonsumsi cabe rawit secara berlebihan, karena dapat membuat anda mengalami sakit perut atau diare.

Cara mengobati sakit gigi berlubang dengan cabe rawit, yaitu :
  1. Ambil cabe rawit muda yang masih berwarna hijau.
  2. Kemudian tumbuh hingga halus, lalu campurkan ke dalam segelas air panas.
  3. Aduk rata, kemudian gunakan untuk berkumur.
  4. Lakukan cara alami ini setiap hari minimal 2 kali sehari sampai sakit gigi sembuh.

11. Obati dengan Serai

Bahan alami berikutnya yang bisa anda jadikan sebagai bahan alami untuk mengobati sakit gigi berlubang yaitu dengan menggunakan serai. Bagi para ibu-ibu rumah tangga tentu sudah tidak asing lagi dengan bahan alami yang satu ini, serai sering kali digunakan sebagai bumbu masak. Serai ini dapat memberikan aroma sedap yang khas pada masakan, sehingga dapat menambah selera makan.

Selain sebagai bumbu masak, ternyata serai juga bermanfaat untuk memutihkan gigi secara alami, dan juga bermanfaat untuk mengobati sakit gigi secara alami. Caranya yaitu:
  1. Siapkan 2 batang serai dan rebus dengan 2 gelas air hingga mendidih, biarkan hingga airnya menjadi satu gelas saja.
  2. Setelah itu, angkat dan tunggu sampai airnya hangat.
  3. Gunakan air rebusan serai tersebut untuk berkumur-kumur, lakukan salama 10 menit.

12. Obati dengan Jahe dan Bunga Matahari

Jahe memang sudah sangat terkenal sebagai bahan alami untuk dijadikan sebagai obat tradisional. Ada banyak sekali manfaat jahe ini untuk kesehatan tubuh, salah satunya bermanfaat untuk mengobati sakit gigi berlubang.

Cara mengobati sakit gigi berlubang dengan jahe dan bunga matahari, yaitu :
  1. Ambil bunga matahari sebanyak 50 gram, jahe sebanyak 5 gram dan air panas sebanyak 600 cc.
  2. Setelah itu, rebus jahe dan bunga matahari dengan air yang telah disediakan hingga airnya menjadi 300 cc saja.
  3. Kemudian, saring airnya dan tunggu hingga hangat.
  4. Setelah itu, gunakan air rebusan jahe dan bunga matahari tersebut untuk berkumur-kumur.

Itulah tadi 12 Cara Mengobati Sakit Gigi Berlubang secara Alami Paling Ampuh. Semoga informasi yang telah kami sampaikan di atas dapat bermanfaat bagi para pembaca sekalian.

Terima kasih telah membaca artikel ini. Baca juga artikel terkait lainnya di blog ini. Selamat mencoba dan semoga lekas sembuh. Ayo like dan share artikel ini pada teman lainnya. Cukup sekian dan salam sehat